ujian hari ini adalah ujian matakuliah Arsitektur dan Organisasi Komputer, Algoritma dan Struktur Data..
pengen tau soalnya?? iya deh tak bagi di blog ini, mungkin aja bisa berguna buat readers.. :)
Arsitektur dan Organisasi Komputer:
- Jelaskan proses pendeteksian dan perbaikan kesalahan penyimpanan dan pembacaan data pada memori utama dengan menggunakan flowchart disertai dengan contoh pada masing-masing komponen flowchart!
- Buatkan program untuk melakukan operasi pangkat dua dengan menggunakan bahasa assembly 8085!
- Jelaskan perbedaan beberapa cara update data yang terjadi pada chace memori!
- Jelaskan perbedaan arsitektur RISC dan CISC dan berikan contoh processor yang menerapkan arsitektur tersebut!
- Jelaskan perbedaan mekanisme penanganan error pada harddisk RAID 1, 2, 3, 4, 5 !
Algoritma dan Struktur Data:
keterangan: Algoritma ditulis dalam bentuk Kalimat Deskriptif dan pseudocode !!
- Tuliskan algoritma operasi Push pada Stack dengan ketentuan, berikan informasi apabila elemen penuh !
- Tuliskan algoritma operasi Pop pada Stack dengan ketentuan, berikan informasi apabila elemen kosong !
- Tuliskan algoritma untuk mengambil elemen (dequeue) pada antrian !
- Tuliskan algoritma untuk memasukkan elemen (enqueue) pada antrian !
- Apa yang anda ketahui mengenai antrian prioritas (priority queue)? Jelaskan cara kerjanya dan tuliskan algoritma untuk memasukkan elemen !
- Apa yang anda ketahui mengenai antrian prioritas (priority queue)? Jelaskan cara kerjanya dan tuliskan algoritma untuk mengambil elemen !
Oke.. itu adalah soal-soal yang lumayan bikin otak para mahasiswa sedikit berguncang.. :D
Semoga bermanfaat yaa..
Sukses untuk kita semuaa !! :)
jawabannya mana???
BalasHapusayok kamu aja yang jawab.. evaluasi.. haha
Hapuswah soalnya keren2... yg ngajar sapa nich???
BalasHapus