Sekedar berbagi info mengenai SBMPTN nih..
Bagi yang mau mengikuti Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri alias SBMPTN, tips-tips apa saja sih yang diperlukan agar pelaksanaan SBMPTN bisa berjalan lancar sesuai harapan?
Mulai dari pilihan Perguruan Tinggi Negeri yang jumlahnya ada 62 PTN, jurusan apa yang akan diambil, dan program studi yang cocok buat pembaca sekalian.
Disini saya akan memberi beberapa tips tersebut karena saya sudah berpengalaman tentang itu semua (maklum udah mau semester 5, hehe)..
Langsung saja..
- Pastikan sudah mendaftar SBMPTN disini (terakhir pendaftaran tanggal 07 Juni pukul 22.00 WIB). Isi dengan benar mengenai identitas diri dan jangan lupa di cek lagi sebelum di submit dan segera cetak nomer peserta untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.
- Untuk pemilihan jurusan dan PTN, jangan lupa untuk konsultasi dengan orang tua. Berusaha terbuka dengan mereka, termasuk masalah pembiayaan.
- Pastikan memilih kota ujian dimana di kota tersebut ada seseorang yang bisa membantu kalian (mencari tempat menginap ketika pelaksanaan ujian, membantu mencari tempat ujian, dsb).
- Belajar dengan maksimal dan sering belajar kelompok untuk sharing mengenai soal-soal ujian yang keluar pada tahun sebelumnya.
- The last, minta restu dari orangtua serta tingkatkan ibadah dan serahkan semuanya kepada Tuhan.
Oke..
mungkin itu yang bisa saya bagi kepada pembaca sekalian. Semoga bermanfaat dan bisa membantu dalam SBMPTN kali ini.
Sukses buat kalian yang akan melaksanakan SBMPTN pada tanggal 18-19 Juni 2013 mendatang..
Next..
Good Luck Guys..
Tidak ada komentar:
Posting Komentar